Glosarium

Erasure Coding

Moderate

Erasure coding adalah metode penyimpanan data di beberapa lokasi setelah melakukan segmentasi, ekspansi, dan pengodean dengan informasi yang berlebih.

Apa Itu Erasure Coding?

Erasure coding adalah metode sederhana dan cepat untuk menyandikan data dalam format lossless (tanpa kehilangan).
Erasure code (kode penghapusan) menawarkan lingkungan penyimpanan bebas kegagalan. Ini adalah bentuk algoritme penyebaran informasi yang memungkinkan data didistribusikan ke beberapa perangkat penyimpanan. Ide di balik erasure coding ini sederhana: daripada menulis data ke penyimpanan secara keseluruhan, ini dipecah menjadi bagian yang lebih kecil, yang kemudian digunakan untuk merekonstruksi data aslinya jika diperlukan.

Kode penghapusan ini dapat berfungsi pada tingkat perincian yang berbeda; misalnya, seluruh fail dapat dikodekan sebagai potongan K, atau blok sistem fail dapat dikodekan sebagai blok independen K.

Keuntungan utama dari erasure coding adalah dapat dibuka kodenya meskipun beberapa blok hilang, atau tidak diterima sama sekali. Ini digunakan dalam sistem komunikasi yang berbeda untuk meningkatkan ketahanan terhadap kesalahan transmisi.

Apa Perbedaan Antara RAID dan Erasure Coding?

Untuk beberapa alasan, RAID dan erasure coding disalahartikan sebagai hal yang sama. Pada kenyataannya, keduanya sangat berbeda.
RAID sebagian besar digunakan untuk server dan perangkat penyimpanan besar lain. Itu mencerminkan data Anda di beberapa kandar keras, jadi jika satu kandar gagal, Anda memiliki cadangan. Sisi negatifnya adalah lebih mahal daripada erasure coding dan menggunakan lebih banyak ruang di setiap kandar.
RAID sebenarnya tidak melindungi data di kandar Anda agar tidak dibaca oleh komputer lain. Siapa pun yang bisa mendapatkan salah satu kandar masih dapat melihat semua informasi Anda. Erasure coding (kode penghapusan) melakukan persis seperti namanya: Ini mengacak data sehingga tidak ada yang bisa membacanya tanpa kunci yang tepat.
Erasure coding memecah data Anda menjadi beberapa segmen dan memperluas serta mengodekannya dengan informasi yang berlebih. Di sisi lain, data tidak terurai dalam RAID.

Manfaat-manfaat Erasure Coding

Erasure coding adalah sebuah jalan menyimpan data dengan cara yang andal yang dapat digunakan untuk memulihkan data asli jika ada bagian dari media penyimpanan yang rusak. Ada banyak manfaat erasure coding yang menjadikannya alternatif yang menarik daripada metode penyimpanan data lain.
Fitur-fitur utama dari erasure coding meliputi:
Skalabilitas – Teknik ini dapat diterapkan pada data dalam jumlah kecil dan besar.
Keandalan – Karena hanya menyimpan fragmen data, yang asli dapat dipulihkan bahkan jika beberapa media penyimpanan gagal.
Hemat biaya – Teknik ini hemat biaya jika Anda mempertimbangkan penghematan biaya yang terkait dengan tidak perlu membeli perangkat lunak pencadangan dan pemulihan tambahan.
Kecepatan – Waktu yang dibutuhkan untuk pulih dari satu kegagalan jauh lebih singkat ketika erasure coding digunakan dibandingkan dengan metode lain.